Musi Banyuasin

Pengurus Baru IMMUBA Periode 2023-2025 Resmi Dilantik

PALEMBANG|KabarRI.com, – Pj Bupati Muba Drs H Apriyadi MSi diwakili oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Iskandar Syahrianto melantik Pengurus Ikatan Mahasiswa Musi Banyuasin (IMMUBA) Periode 2023-2025, di Ballroom Grand Atyasa Convention & Center Palembang, (7/7/2023).

Dalam pelantikan tersebut Arrahman Wahid dipercaya menjadi Ketua Umum IMMUBA Periode 2023-2025, menggantikan Vortuna Unmabsi Ketua Umum Periode 2021-2023.

“Pada kesempatan ini kita melantik pengurus baru IMMUBA Periode 2023-2025, untuk itu dengan perasaan bangga dan gembira, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Muba mengucapkan selamat kepada pengurus IMMUBA yang baru dilantik, semoga dapat lebih meningkatkan kinerja organisasi di masa yang akan datang,” ujar Kepala Disdikbud Muba Iskandar Syahrianto dalam sambutannya.

Iskandar berharap mahasiswa dapat mendukung program kerja pemerintah, dan menunjukkan kontribusi yang positif dalam membangun Muba.

“Selain itu, dengan dilantik Pengurus IMMUBA ini diharapkan mampu membina kebersamaan masyarakat Muba. Kami yakin dan percaya bahwa dengan kebersamaan kita mampu berbuat banyak untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Muba di masa-masa yang akan datang,” imbuhnya.

Ketua Umum IMMUBA Arrahman Wahid mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Muba yang telah memfasilitasi pelantikan Pengurus IMMUBA tersebut.

“Terimakasih saya dipercaya untuk menyambung estafet kepemimpinan IMMUBA, untuk itu mohon dukungannya supaya kami bisa membangun organisasi ini menjadi lebih baik lagi,” ucapnya.

Ia juga menyatakan siap melanjutkan program kerja pengurus periode sebelumnya, dan bersinergi dengan program Pemerintah Kabupaten Muba.

“Tentu akan kami lanjutkan program kerja periode sebelumnya, dengan arahan dan bimbingan dari Pemerintah Kabupaten Muba,” pungkasnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut diantaranya, Anggota DPRD Muba Iwan Aldes, Kasat Pol PP Muba Erdian Syahri, Kepala Dinas Kominfo Muba Herryandi Sinulingga AP diwakili Kabid Komunikasi Publik Kartiko Buwono, serta para pengurus IMMUBA periode sebelumnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *